Kasus Konfirmasi Positif Corona di Maluku Utara Masih Bertambah

Avatar photo
Ilustrasi Covid-19. (Photo copyright by Shutterstock)

Jumlah kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Maluku Utara masih terus bertambah. Update data 24 Juli 2020 menunjukkan, penambahan kasus baru positif ini sebanyak 27 orang.

Data Gugus Tugas Covid-19 Provinsi Maluku Utara ini menyebutkan, tambahan kasus baru positif itu berasal dari Halmahera Selatan 12 orang, Ternate 11 orang, dan Tidore 4 orang.

“Adanya penambahan kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Provinsi Maluku Utara ini maka jumlah kasus positif secara kumulatif menjadi 1.372 orang,” kata Juru Bicara Covid-19 dr Alvia Assagaf, ketika menyampaikan perkembangan Covid-19, di Ternate, Jumat.

Alvia menambahkan, selain kasus positif, juga terdapat 18 pasien yang sembuh dari Covid-19. Pasien sembuh ini dari Tidore 10 orang, Halmahera Selatan 7 dan Ternate satu orang.

“Untuk itu jumlah sembuh secara keseluruhan menjadi 265 orang,” sambung Alvia.

Pada update data ini, lanjut Alvia, untuk kasus meninggal juga terdapat 1 orang dari Tidore yang meninggal pada 12 Juli 2020, sehingga kasus meninggal bertambah menjadi 42 orang.

Irawan Lila
Author