Bisnis  

BI Gandeng Polisi Cegah Uang Palsu di Maluku Utara

Avatar photo

Bank Indonesia menggandeng Polri dalam mengantisipasi peredaran uang palsu di kalangan masyarakat Maluku Utara selama Ramadan dan menyambut Lebaran Idul Fitri.

Dwi Tugas Waluyanto, Kepala Perwakilan BI Maluku Utara, mengatakan kerjasama tersebut ditekankan bagaimana penanganan pemalsuan dan peredaran uang tidak terjadi.

BACA JUGA

BI Siapkan Rp 700 Miliar Hadapi Lebaran di Ternate

BI Malut Sosialisasi Uang Baru di Tobelo

“Ini karena kita ketahui secanggih apapun uang yang diedarkan BI masih tetap bisa dipalsukan,” kata Dwi, ketika dihubungi, Senin, 5 Juni 2017.

Dia mengatakan penanganan-penanganan terhadap uang palsu ini telah disepakati bersama dan akan terus ditingkatkan pengawasannya sampai ke daerah-daerah terpencil.

Author: Khaira Ir Djailani

Editor: Redaksi