Karyawan NHM yang Sembuh Corona di Maluku Utara Baru 1 Orang

Avatar photo
Ilustrasi penanganan Covid. (Liputan6.com)

Jumlah kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Halmahera Utara meningkat terus. Hingga 16 Juli 2020, kasus Covid-19 di kabupaten itu telah tercatat sebanyak 240 orang. Jumlah itu adalah yang tertinggi di Provinsi Maluku Utara setelah Kota Ternate sebanyak 554 orang.

Update data Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Provinsi Maluku Utara ini menyebutkan, dari jumlah kumulatif kasus Covid-19 yang tersebar di Halmahera Utara itu sebagian besar adalah karyawan dari perusahaan tambang emas PT Nusa Halmahera Minerals atau PT NHM.

Bahkan, dari jumlah karyawan yang tertular virus corona itu hingga sekarang baru satu orang sembuh, dari total kasus sembuh Covid-19 di Halmahera Utara 7 orang per 16 Juli.

Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Provinsi Maluku Utara, dr Alvia Assagaf menyatakan, dari jumlah kumulatif kasus virus corona Covid-19 di Halmahera Utara itu, khusus kasus dari karyawan NHM yang tercatat di data Gugus Tugas Covid-19 mencapai sebanyak 196 orang.

Dari jumlah karyawan yang terpapar tersebut terdapat 1 orang sembuh dan 2 meninggal.

Kasus Sembuh di Ternate 88 Orang

Selain jumlah kasus sembuh virus corona di Halmahera Utara, juga untuk wilayah Ternate dengan jumlah kasus tertinggi di Malut itu baru terdapat sebanyak 88 orang yang sembuh.

Adanya pasien sembuh di kota ini maka jumlah pasien yang dikarantina menjadi 449 orang.

Dari jumlah kasus sembuh yang ada di Maluku Utara ini, jika dilihat berdasarkan data grafik Gugus Tugas Covid-19 Malut, maka tampak Kepulauan Sula yang paling baik dari segi kasus sembuh. Dari jumlah kumulatif kasus di Sula 21 orang positif, terdapat sebanyak 16 orang yang sudah sembuh. Sisanya masih 5 orang yang dirawat termasuk 1 kasus baru.

Irawan Lila
Author