Halmahera Timur Resmi Bergabung dalam Expo Segitiga Emas

Avatar photo
Expo Segitiga Emas, di Ternate, Senin, 16 Januari 2023. (kieraha.com)

Sebanyak empat daerah kabupaten kota di Maluku Utara kembali mengikuti Seminar Expo Segitiga Emas, di Ternate, Senin 16 Januari 2023.

Expo seminar nasional jalur rempah city branding Ternate Andalan ini dirangkai dengan pameran dan sharing session. Empat daerah yang tergabung dalam acara ini adalah Ternate, Tidore, Halmahera Barat, dan Halmahera Timur.

BACA JUGA Kota Ternate Banjir Sampah Botol Plastik

Wali Kota Ternate M Tauhid Soleman, selaku tuan rumah pada acara tersebut menyebutkan, Expo Segitiga Emas dengan tema “Memperkuat Kolaborasi, Meningkatkan Ekonomi dan Mempercepat Pembangunan” yang dihelat ini, menjadi lebih spesial karena diikuti oleh empat daerah. Yang tahun ini Halmahera Timur resmi bergabung di dalamnya.

Tauhid menyebutkan, Expo Segitiga Emas 2023 menjadi lebih spesial karena diikuti oleh empat daerah. Yang tahun ini Halmahera Timur resmi bergabung di dalamnya.

“Dengan masuknya Halmahera Timur dalam bagian dari Expo Segitiga Emas diharapkan dapat menginspirasi kabupaten kota lainnya di Maluku Utara,” katanya.

Ia berharap, kegiatan ini dapat meningkatkan kerjasama antardaerah Segitiga Emas untuk saling mengisi dan memperkuat pengelolaan pendapatan daerah masing-masing.

Ismail Dukomalamo, Sekda Tidore Kepulauan saat mewakili Wali Kota Ali Ibrahim menghadiri sekaligusmemberikan materi pada Seminar Kepala Daerah Segitiga Emas Expo ini, menyampaikan bahwa Tidore akan berkontribusi pada bidang pertanian.

“Ini karena Kota Tidore tidak mempunyai lahan pertambangan, namun hasil pertanian yang ada di Tidore cukup banyak, seperti di daratan Oba Pulau Halmahera,” sambungnya. *