Korban Selamat dari Kapal Karam Cahaya Arafah di Halmahera Bertambah Dua Orang

Avatar photo

Tim SAR Gabungan masih terus melakukan pencarian terhadap korban Kapal Cahaya Arafah yang tenggelam di Perairan Desa Tokaka, Halmahera Selatan. Hingga pencarian hari kelima sudah terdapat sebanyak 10 orang penumpang yang ditemukan dalam kondisi meninggal.

Dari jumlah penumpang yang sebelumnya terdata 64 orang selamat dan 13 orang lainnya hilang tenggelam, ternyata ada perubahan data. Jumlah korban selamat sesuai keterangan dari Basarnas Ternate sudah bertambah 2 orang sehingga menjadi 66 orang.

BACA JUGA Video Dramatis Evakuasi Jenazah Korban Kapal Tenggelam di Perairan Halmahera

“Jumlah total penumpang tetap 77 orang. (Namun) yang selamat (sebelumnya ditulis sesuai data dari Basarnas 64 orang) sebenarnya 66 orang. Perubahan data POB ini karena 2 orang penumpang yang selamat baru memberikan laporan,” jelas Kepala Basarnas Ternate, Fatur Rahman, ketika dikonfirmasi kieraha.com, melalui WhatsApp, Jumat malam, 22 Juli 2022.

Adanya perubahan data penumpang ini maka dari total penumpang 77 orang, itu 66 orang selamat, 10 ditemukan dalam keadaan meninggal, dan 1 orang masih dalam pencarian.

Armada Bakamla Diterjunkan

Dua orang penumpang yang selamat. (Dok SAR/kieraha.com)
Dua orang penumpang yang selamat. (Dok SAR/kieraha.com)

Hari kelima pencarian yang dilakukan pada Jumat pagi hingga sore hari ini, lanjut Fatur, juga terdapat tambahan dua armada kapal, yaitu KNP 358 KSOP Ternate dan Bakamla Zona Maritim Tengah.

“Pencarian masih dengan melakukan penyelaman dan penyisiran di permukaan air namun belum menemukan korban. Tim SAR juga telah melakukan penyisiran dalam bangkai Kapal Cahaya Arafah namun hasilnya masih nihil. Sehingga Operasi Tim SAR Gabungan pada hari kelima ini akan kembali dilanjutkan pada hari keenam (Sabtu 23 Juli 2022),” sambung Fatur.