KPU Tetapkan 4 Pasangan Calon di Pilkada Halmahera Barat

Avatar photo
Pleno penetapan pasangan calon. (AM Fatwa)

Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Halmahera Barat resmi menetapkan 4 pasangan calon bupati dan wakil bupati yang mengikuti konstestasi Pilkada 2020 di Halmahera Barat.

Keempat pasangan calon yang ditetapkan ini yakni Ahmad Zakir Mando-Pdt Alpinus K Pay, James Uang-Djufri Muhamad, Danny Missy-Imran Lolory, dan Denny Palar-Iksan Husain.

“Penetapan ini setelah KPU melakukan verifikasi terhadap dokumen syarat calon dan syarat pencalonan. Dari berkas empat pasangan calon ini semuanya memenuhi syarat,” kata Ketua Divisi Teknis Penyelenggara KPU Halmahera Barat, Yanto Hasan, usai rapat pleno penetapan pasangan calon di Kantor KPUD setempat, Rabu 23 September 2020.

Usai penetapan pasangan calon pilkada ini, kata Yanto, akan dilakukan pengambilan nomor pasangan calon yang dilaksanakan sesuai tahapan berlangsung Kamis 24 September.

“Kepada masing-masing calon agar tidak mengerahkan massa saat pengundian nomor urut paslon. Karena dalam pengundian ini tetap dilaksanakan sesuai anjuran protokol kesehatan Covid-19,” sambung Yanto.

Keempat paslon yang maju sebagai calon kepala daerah dan wakil kepala daerah ini untuk paslon Ahmad Zakir Mando-Pdt Alpinus K Pay diusung oleh Partai Golkar 4 kursi dan PKS 1 kursi, paslon James Uang-Djufri Muhamad diusung Demokrat 3 kursi dan Nasdem 2 kursi, paslon petahana Danny Missy-Imran Lolory diusung PDIP 4 kursi, PAN 1 kursi dan Hanura 3 kursi, dan paslon Denny Palar-Iksan Husain diusung PKB 4 kursi dan Gerindra 3 kursi.

AM Fatwa
Author