Lokasi Tambang Emas di Loloda Halmahera Terbakar

Avatar photo
Lokasi Tambang Emas di Loloda Halmahera Terbakar
Bangunan perusahaan yang terbakar. (Irawan Lila)

Sebuah mes milik PT Tri Usaha Baru yang terletak di wilayah Desa Bakun Pantai, Kecamatan Loloda, Kabupaten Halmahera Barat, Maluku Utara, ludes terbakar.

Lokasi perusahaan yang bergerak di sektor pertambangan emas itu terbakar Sabtu (11/1/2020), sekitar pukul 15.00 WIT. Beruntung insiden kebakaran itu tidak menimbulkan korban jiwa, namun akibat dari kebakaran ditaksir merugikan perusahaan sebesar Rp 1.100.000.000.

Kapolres Halmahera Barat, AKBP Aditya Laksimada menyatakan, penyebab kebakaran itu diduga karena korsleting listrik yang terjadi pada salah satu kamar karyawan perusahaan.

“Sehingga api dengan cepat menyebar dan mengakibatkan sebagian besar bangunan milik PT Tri Usaha itu terbakar,” katanya, ketika dihubungi kieraha.com, Minggu (12/1/2020).

Lokasi bangunan perusahaan yang terbakar. (Irawan Lila)

Aditya mengemukakan, api dengan cepat menyebar karena bangunan yang dipakai untuk aktivitas rutin perkantoran perusahaan tersebut terbuat dari balok dan papan.

Susworo Triatmoko, Kepala Teknik Tambang PT Tri Usaha Baru menambahkan, bangunan yang terbakar itu merupakan bangunan sementara yang dipakai untuk aktivitas kantor.

“Bangunan yang terbakar yaitu camp staf, gudang logistik sementara, dan workshop mini. Sementara alat-alat perusahaan dan lainnya aman saja,” sambungnya.

Irawan Lila
Author