Direktur Lalu Lintas atau Dirlantas Polda Maluku Utara AKBP Muji Ediyanto mengatakan pihaknya tengah menyiapkan skenario pengamanan menjelang Natal 2017 dan tahun baru 2018. Hal itu dilakukan untuk mengantisipasi kemacetan dan pelanggaran saat perayaan tersebut berlangsung.
“Untuk pengamanan Natal 2017 dan tahun baru 2018 di Maluku Utara, kami akan lakukan beberapa langkah guna mengantisipasi terjadinya kepadatan arus lalulintas di beberapa titik,” kata Muji kepada KIERAHA.com, Kamis, 21 Desember 2017.
Dari 10 Kabupaten/Kota di provinsi kepulauan itu, sambung Muji, yang menjadi fokus atau prioritas Direktorat Lalu Lintas adalah wilayah Ternate. “Sebab jumlah kendaraan roda dua, empat dan enam paling banyak berada di kota itu,” kata dia.
BACA JUGA
Perampok Bongkar Brankas Bendahara Dinas PU Ternate
“Kalau di kota Ternate kita akan fokuskan di lokasi landmark dan kami akan siapkan parkiran pada radius beberapa meter dari lokasi, sehingga titik itu lebih aman.”
Larangan Menggunakan Knalpot Racing
Selain pengamanan di lokasi Landmak, Kecamatan Ternate Tengah, lanjut Muji, pihaknya juga melakukan pengawasan lalulintas di taman pantai Toboko.
“Di lokasi pantai Toboko merupakan lokasi kumpul pada malam tahun baru, makanya di beberapa titik itu akan kita lakukan rekayasa atau skenario lalulintas untuk mengantisipasi kemacetan dan sebagainya,” ujar Muji.
Muji mengemukakan, terkait dengan knalpot racing pada perayaan malam tahun baru di Maluku Utara akan dilakukan penertiban. “Saya imbau kepada pencinta motor dan anak-anak mudah untuk tidak menggunakan knalpot racing, karena kalau sampai ada maka akan kami tertibkan,” kata Muji.
Author: Khaira Ir Djailani
Editor: Redaksi