DPRD dan Pemkot Ternate Bakal Bentuk Tim Evaluasi PTT

Avatar photo
Muhajirin Bailusy. (Sahrul Jabidi/Kieraha.com)

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah bakal membentuk tim bersama dengan Pemkot Ternate untuk mengevaluasi seluruh Pegawai Tidak Tetap yang masih tercatat sebagai PTT.

Ketua DPRD Muhajirin Bailusy mengatakan pembentukan tim tersebut dirampungkan setelah DPRD menyurat secara langsung kepada Pemkot Ternate tanggal 20 Mei.

“Tim ini dibentuk untuk memastikan PTT yang aktif dan tidak aktif, serta yang memenuhi syarat,” kata Muhajirin, ketika disambangi kieraha.com, di Ternate, Rabu, 19 Mei.

Ia menyatakan, PTT yang tidak aktif akan dievaluasi apakah sudah bekerja di perusahaan atau ada faktor lain yang sebabkan pegawai tersebut tidak bekerja.

BACA JUGA  Warga Resah Air Kemasan Sekda Halmahera Barat Beredar di Ternate

“Begitu pun dengan PTT yang lanjut usia, itu di atas 50 tahun akan diukur tingkat produktif atau tidak produktif, sehingga bisa dilakukan evaluasi terhadap PTT usia ini,” tambahnya.

Sahrul Jabidi