IAIN dan Pengadilan Agama Ternate Kerjasama Kembangkan Skiil Mahasiswa

Avatar photo
MoU antara IAIN dengan PA Ternate. (Akbar Amin)

Institut Agama Islam Negeri bersama Pengadilan Agama Ternate, melakukan penandatangan Memorandum of Understanding di bidang pengembangan akademik mahasiswa Fakultas Syariah IAIN Ternate, Rabu, 20 April 2022.

Penandatanganan nota kesepahaman ini berlangsung di Aula Gedung IAIN Ternate. Hadir para Dekan serta mahasiswa lingkungan Fakultas Syariah Kampus IAIN setempat.

BACA JUGA Harapan Ustadzah Oki Setiana Dewi Setelah Berdakwah di Maluku Utara

Dekan Fakultas Syariah DR Jubair Sitomorang menyebutkan, penandatangan yang dilakukan agar mahasiswa Fakultas Syariah semakin unggul di bidang akademik hingga pelayanan.

“Adanya MoU (Memorandum of Understanding) ini semoga dapat meningkatkan akreditasi,” lanjutnya.

BACA JUGA  Waspada Peningkatan Aktivitas Gunung Gamalama di Ternate

Ia berharap, mahasiswa Fakultas Syariah dapat terus mempersiapkan kepercayaan diri sebagai mahasiswa fakultas tersebut. Karena kedepannya nanti, akan ada kegiatan-kegiatan yang dilakukan untuk membangun karakter mahasiswa dan penguatan kurikulum fakultas.

Ketua PA Ternate Jaber Sasoleh menyampaikan, yang digagas oleh Fakultas Syariah untuk mempersiapkan para mahasiswa yang akan magang dan mengikuti pra magang.

“Dari Pengadilan Agama akan selalu berpartisipasi untuk memberikan materi pembekalan, terutama yang berkaitan dengan tupoksi Pengadilan Agama Ternate,” katanya.

Menurut Jaber, akan ada simulasi sidang yang dibuat oleh Pengadilan Agama untuk mahasiswa tersebut. Dengan memberikan satu perkara sebagai bahan yang disidangkan dan hasilnya akan diperiksa oleh Pengadilan Agama setempat.

BACA JUGA  Kejati Maluku Utara Didesak Periksa Rektor IAIN Ternate

“Semoga mahasiswa Syariah IAIN Ternate kedepannya ada yang mau bergabung dengan Pengadilan Agama. Entah sebagai pegawai, staf ataupun Panitera Pengganti. Dan kalau bisa ada yang mau menjadi Hakim (di Pengadilan Agama Ternate),” ucap Jaber.

Rektor IAlN Ternate DR Radjiman Ismail menambahkan, adanya kerjasama ini merupakan satu peluang bagi Kampus IAIN untuk meningkatkan kapasitas dan skiil mahasiswa.

BACA JUGA Awal Mula Si Jago Merah Lalap Kantor Bupati Halmahera Selatan

“Karena kita tahu bahwa membangun lembaga ini tidak bisa dengan kapasitas kita sendiri, kita harus punya skiil, punya kemampuan dengan melibatkan stakeholder lainnya. Sehingga banyak hal yang perlu kita bergandengan tangan untuk membangun IAIN Ternate dengan kolaborasi, sinergitas dan jejaring yang lebih luas,” sambungnya.

BACA JUGA  Warga Resah Air Kemasan Sekda Halmahera Barat Beredar di Ternate

“Mudah-mudahan dengan nota kesepahaman ini bukan hanya menjadi dokumen saja. Perlu untuk ditindaklanjuti dan ini sudah dilakukan oleh Pengadilan Agama,” tutupnya. *

Akbar Amin