Bocah Hilang Terseret Banjir di Marikurubu Ternate Ditemukan Meninggal

Avatar photo
Jasad korban saat dievakusi ke Ternate. (Dok SAR/Kieraha.com)

Jasad bocah laki-laki yang hebohkan warga di Pantai Gurabati, Tidore, Maluku Utara sudah teridentifikasi. Jenazah korban tersebut merupakan bocah yang hilang saat terseret arus banjir, di kawasan Barangka Marikurubu, Ternate Tengah, pada 10 Mei 2022 kemarin.

Korban tersebut bernama Firman Wandi, berumur 7 tahun, warga Kelurahan Marikurubu. Pencarian bocah ini sudah dilakukan hingga hari ketiga pada Kamis 12 Mei 2022.

BACA JUGA Mayat Seorang Anak Diduga Hanyut dari Ternate Ditemukan di Pantai Tidore

“Jasad bocah ini ditemukan di antara Pulau Mare dan Tidore, kemudian dibawa menuju ke Pantai Gurabati oleh nelayan Gurabati yang menemukan korban tersebut,” jelas Kepala Basarnas Ternate, Muhamad Arafah, di Ternate, Kamis malam Waktu Indonesia Timur.

Ia menyatakan, korban hilang terseret banjir ini ditemukan dalam kondisi meninggal dunia.

BACA JUGA Video Pencarian Anak Kecil yang Hilang Terseret Banjir di Marikurubu Ternate

“Tim SAR Gabungan sudah melakukan evakuasi korban ke Pelabuhan Semut Ternate dan dibawa menuju ke RSUD Chasan Boesoirie untuk autopsi atas permintaan pihak keluarga. Langkah selanjutnya, Tim SAR melaksanakan debriefing dengan pihak keluarga korban dengan hasil korban telah ditemukan dalam keadaan meninggal dunia,” lanjut Arafah.

Dengan ditemukannya korban hilang tersebut maka operasi SAR pun selesai dan seluruh unsur yang terlibat telah dikembalikan ke kesatuannya dengan ucapan terimakasih. *