Jumlah JCH asal Ternate yang Akan ke Tanah Suci Bertambah Jadi 123 Orang

Avatar photo
Pemandangan Masjid Assalam Ternate/kieraha.com)

Sebanyak 123 Jemaah Calon Haji atau JCH asal Kota Ternate resmi dilakukan pelepasan oleh Wali Kota M Tauhid Soleman, di Gedung Duafa Center, Kecamatan Ternate Tengah, Selasa 21 Juni 2022.

Jumlah JCH ini bertambah sebanyak dua orang dari jumlah sebelumnya 121 orang. Penambahan ini berasal dari Pulau Morotai satu orang dan mutasi antarprovinsi satu orang.

BACA JUGA Harapan Wali Kota Ternate untuk Calon Jemaah Haji yang Akan ke Tanah Suci

Seluruh JCH asal Kota Ternate ini akan keluar dari rumah pada tanggal 23 Juni 2022 menuju Kantor Walikota Ternate sebelum bertolak masuk ke dalam Asrama Haji Ngade Ternate.

Wali Kota M Tauhid Soleman menyebutkan, perjalanan haji merupakan perjalanan yang membutuhkan fisik, mental dan iman serta kesabaran, sehingga kepada para JCH diharapkan untuk mempersiapkan fisik, mental, iman dan yang utama adalah kesabaran.

Ia menyampaikan rasa syukurnya, karena pada tahun ini ibadah haji kembali dibuka setelah dua tahun pelaksanaan ibadah haji ditiadakan karena pandemi.

“Rasa syukur ini penting kita panjatkan kepada Allah SWT, ini merupakan keberkahan bagi jemaah,” katanya.

Ia berpesan, kepada para JCH agar meluruskan niat, sucikan hati, serta senantiasa mengikuti arahan dan bimbingan dari petugas.

“Jagalah kekompakan, kebersamaan dan saling menolong sesama rombongan dan kloter bahkan terhadap sesama jemaah haji lainnya,” lanjutnya.

“Saya menyampaikan selamat menjalankan ibadah haji, berangkat dengan sehat, pulang dengan selamat dan sehat, semoga ibadah haji yang dilaksanakan sempurna dan insha Allah menjadi haji yang mabrur,” tambahnya.

Usia JCH Termuda dan Tertua

Total JCH asal Kota Ternate ini terdiri dari 53 orang laki-laki dan 70 orang perempuan. Dari jumlah 123 JCH ini yang termuda dengan usia 18 tahun atas nama Asril Hi Dhjen dan tertua berusia 64 tahun atas nama Faisal Ambar.

Sesuai jadwal yang diterbitkan Panitia Penyelenggara Ibadah Haji Daerah Maluku Utara, menyebutkan JCH asal Kota Ternate tergabung dalam kloter 11 Embarkasi Makassar dan masuk ke Asrama Haji Ngade pada 23 Juni 2022.

Para JCH akan berada di Asrama Haji Ngade selama dua hari, dan pada 25 Juni 2022 bertolak menuju Embarkasi Makassar untuk selanjutnya pada 26 Juni menuju Arab Saudi. *