Samin Marsaoly Jabat Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan KB Ternate

Avatar photo
Samin Marsaoly. (Silvana Amu/kieraha.com)

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah atau BKPSDMD, Samin Marsaoly ditunjuk oleh Wali Kota M Tauhid Soleman sebagai Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kota Ternate.

Pengisian jabatan Plt Kepala DPPKB itu berdasarkan Surat Perintah Pelaksana Tugas Nomor: 824.4/2192/2023, yang terhitung mulai tanggal 13 Maret 2023.

Siti Jawan Lessy, Kepala Bidang Mutasi BKPSDMD Kota Ternate menyatakan, pengisian jabatan ini hanya sementara karena jabatan Kepala DPPKB yang sebelumnya dijabat oleh dr Fatiyah Suma telah dilantik menjadi Kepala Dinas Kesehatan Kota Ternate pada akhir pekan kemarin.

“Sehingga mengalami kekosongan jabatan Kepala DPPKB, maka Pak Wali Kota menunjuk Plt sambil menunggu uji kompetensi,” jelas Jawan, kepada kieraha.com, di Kantor Walikota Ternate, Jalan Pahlawan Revolusi, Kelurahan Muhajirin, Ternate Tengah, Senin siang Waktu Indonesia Timur.

BACA JUGA Bandar Togel di Santiong Ternate Ditangkap

Jawan mengaku, pengisian jabatan tersebut tidak berlangsung lama karena uji kompetensi akan dilaksanakan dalam waktu dekat.

“Ini sambil menunggu uji kompetensi yang dilaksanakan bulan April 2023,” sambungnya.

Silvana Amu

Ikuti juga berita tv kieraha di Google News