Maskapai Sriwijaya Air kembali melayani penerbangan di Bandara Sultan Babullah Ternate. Ini ditandai dengan penerbangan perdananya dari Jakarta dan tiba di Bandara Sultan Babullah Ternate pada Jumat 21 Februari 2025, sekitar pukul 11.34 WIT.
Station Manager Sriwijaya Air Distrik Ternate, Fatwa Galis menyebutkan, penerbangan untuk rute Jakarta-Ternate dengan waktu berangkat pukul 06.00 WIB dan tiba pukul 11.45 WIT, sementara Ternate-Jakarta pukul 15.40 WIT dan tiba pukul 17.00 WIB.
Terkait pelayanan, sambung Fatwa, maskapai ini masih mempertahankan pelayanan medium service.
“Untuk penerbangan di atas 2 jam kami berikan makanan berat. Sedangkan di bawah 2 jam diberikan snack (makanan ringan),” lanjut dia.
Untuk harga tiket Sriwijaya Air, kata Fatwa, tetap memberikan harga minimum yang mengacu pada tarif maksimum dan minimum tiket pesawat sesuai yang ditetapkan. *