Tidore  

Pesan Wali Kota Tidore saat Sambangi Petani

Avatar photo
Petani, pertanian, tidore, ekonomi, inflasi
Wali kota Tidore Kepulauan Capt Ali Ibrahim memanen sayur caisin, Rabu, 30 Agustus 2023. (dok. Humas)

Wali Kota Tidore Kepulauan Capt Ali Ibrahim bersama petani menanam jagung, tomat dan terong, di Kelurahan Goto dan Kelurahan Dowora, Kota Tidore Kepulauan, Maluku Utara, Rabu, 30 Agustus 2023.

Bersama Asisten Sekda Bidang Perekonomian dan Pembangunan Taher Husain Kota Tidore Kepulauan, Wali Kota menyambangi tiga kelompok tani atau Poktan di antaranya Poktan Garolaha, Poktan Goto Jaya, dan Poktan Goto Makmur.

BACA JUGA Ironi Bertani di Trans Maidi Halmahera

Pada kesempatan tersebut, Ali mengatakan, seluruh kepala daerah telah mendapatkan instruksi dari Presiden Joko Widodo melalui Menteri Dalam Negeri, untuk mengendalikan inflasi di daerahnya masing-masing.

Sehingga, katanya, langkah petani dalam menanam ini juga bagian dari pengendalian inflasi.

“Saya akan menginstruksikan kepada para seluruh penyuluh pertanian agar dapat membantu petani dalam memanfaatkan pekarangan lahan kosong di rumah maupun kebun untuk menanam berbagai macam komoditas, untuk menjaga ketahanan pangan di Kota Tidore,” ujarnya.

BACA JUGA Nasib Petani Oba Utara Saat Hujan Deras Melanda Tidore

Ia menjelaskan, dengan memanfaatkan pekarangan rumah, bisa membantu ketersediaan pangan di Kota Tidore. Dengan begitu, katanya, dapat menekan kemiskinan ekstrim dan inflasi.

“Kedepan Pemerintah Daerah juga akan menanam pohon sukun di Desa Maitara, sehingga ini dapat dimanfaatkan oleh masyarakat untuk menunjang kebutuhan ekonomi masyarakat Tidore, khususnya di Pulau Maitara,” tambahnya.*