Tidore  

Sekda Ismail Terus Pastikan Pelayanan dan Kedisiplinan ASN di Tidore

Avatar photo
Sekda Ismail Dukomalamo memeriksa absen pegawai saat melakukan Sidak di Kantor Kecamatan Tidore, Rabu 13 September 2023. (kieraha.com)

Sekda Tidore Kepulauan Ismail Dukomalamo kembali melakukan inspeksi mendadak atau Sidak di sejumlah Organisasi Perangkat Daerah, Selasa 19 September 2023.

Sidak ini dalam rangka meningkatkan disiplin ASN maupun non ASN lingkup Pemkot setempat.

“Sidak ini bertujuan untuk memastikan kehadiran ASN maupun non ASN yang masuk kantor dan yang mengikuti apel pagi,” kata Ismail, usai melaksanakan Sidak di Dinas Perhubungan Kota Tidore Kepulauan.

Ia menyebutkan, dalam Perwali Kota Tidore Kepulauan sudah jelas menerangkan bahwa pukul 07.30 WIT semua ASN maupun non ASN sudah mulai apel pagi.

“Jadi apel itu sesuai Perwakil tetap jam 7.30 WIT, sehingga saya berharap kepada pimpinan OPD agar tegas terkait kehadiran dan disiplin apel pagi maupun apel sore,” lanjutnya.

Ia menambahkan, Sidak tersebut akan terus dilakukan di semua OPD dalam rangka memastikan pelayanan dan kedisiplinan ASN lingkup Pemkot setempat. *