Waspada Klaster Baru Corona di Lingkup SKPD Pemkot Ternate

Avatar photo
Dokter Muhammad Sagaf. (Kieraha.com/Sahrul Jabidi)

Tujuh kasus pasien baru yang terkonfirmasi positif Covid-19 asal Ternate per 12 Juli 2020 ditemukan beberapa di antaranya adalah pejabat di lingkup SKPD Pemkot Ternate.

Hasil konfirmasi ini disampaikan oleh Gugus Tugas Covid-19 Kota Ternate pada 13 Juli.

Update data tersebut disampaikan terdapat 3 pejabat terkonfirmasi positif Covid-19, salah satunya adalah Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan atau Disperindag Kota Ternate.

Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 dr Muhammad Sagaf mengatakan Kepala Disperindag Kota Ternate itu saat ini sudah menjalani isolasi di RSUD Chasan Boesoirie.

“Pasien baru ini sementara dalam perawatan,” kata Sagaf, melalui via telepon, Senin pagi.

Sagaf mengaku, saat ini kondisi kesehatan pasien baru tersebut sudah cukup membaik.

“Selanjutnya tinggal menunggu arahan dari dokter ahli paru untuk dilakukan karantina di hotel atau di rumah,” kata Sagaf.

Sekretaris Dinas Perindustrian dan Perdagang Kota Ternate, Rizal Santoso saat dikonfirmasi menyatakan, atasannya itu sebelum terkonfirmasi positif melakukan aktivitas di beberapa pasar wilayah Ternate dan mengikuti rapat-rapat di kantor walikota setempat.

“Beliau melakukan dua agenda penataan di pasar dan kegiatan di gugus tugas,” ujar Rizal.

M Arif Gani, Kepala Operasional Gugus Tugas Covid-19 Kota Ternate menyatakan, terkait dengan pasien ini akan dilalukan tracing di lingkungan kerja dan kediaman bersangkutan.

Ia menambahkan, ketiga pejabat di lingkup Pemkot Ternate yang disebut terkonfirmasi positif Covid-19 ini masih dilakukan tracing. Untuk dua pejabat lainnya, lanjut Arif, berasal dari Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian, serta Dinas Perhubungan.

Sahrul Jabidi
Author