Bisnis  

Garuda Indonesia Resmi Terbang Setiap Hari dari Ternate ke Jakarta

Avatar photo
Bandara Sultan Babullah/Hairil Hiar/kieraha.com

Maskapai Garuda Indonesia resmi menambah frekuensi penerbangan dari 5 kali per minggu menjadi 7 kali per minggu dari Ternate ke Jakarta dan sebaliknya. Penerbangan ini akan dimulai per 13 September 2023.

General Manager Garuda Indonesia Ternate Dina Nurjanah menyebutkan, penerbangan Garuda Indonesia ini selain mengangkut penumpang, juga mengangkut kiriman kargo udara dari dan ke bandara domestik maupun internasional dengan dokumen ekspor yang langsung tercatat sejak dari Ternate.

“Kami berharap penambahan frekuensi penerbangan ini dapat meningkatkan kunjungan penumpang ke Ternate, baik untuk perjalanan leisure (santai) maupun bisnis, sekaligus menyerap demand (tuntutan penumpang) yang selama ini belum terlayani,” jelas Dina.

Ia menambahkan, untuk pembelian tiket Garuda Indonesia dapat dilakukan di seluruh lokasi penjualan Maskapai Garuda Indonesia, baik melalui Kantor Penjualan Garuda Indonesia di Ternate, website maupun aplikasi Garuda Indonesia dan Travel Agent (Biro Perjalanan) terdekat. *