Pasien sembuh dari virus corona Covid-19 di Maluku Utara kembali mengalami peningkatan. Update data per 13 Agustus 2020 bertambah 36 orang dari Kabupaten Halmahera Selatan.
Data Gugus Tugas Covid-19 Malut itu menunjukkan, dengan bentambahnya pasien sembuh maka secara akumulatif jumlah kasus sembuh meningkat menjadi 1.415 orang.
Alvia Assagaf, juru bicara gugus tugas Covid-19 menyebutkan, untuk pasien terkonfirmasi positif pada update data tersebut juga terdapat 8 kasus baru dari 3 kabupaten kota wilayah itu.
“Kasus baru Covid-19 ini dengan sebaran Ternate 3 orang, Tidore 3 orang, dan Halmahera Utara 2 orang. Selanjutnya kasus ni kami sebut sebagai kasus 1.710 sampai kasus 1.717,” ujar dia, dalam rilis perkembangan Covid-19 yang diterima kieraha.com, Kamis 13 Agustus.
“(Selain itu) untuk kasus meninggal bertambah sebanyak satu orang yang juga berasal dari Kabupaten Halmahera Utara, sehingga total kasus ini menjadi 59 orang,” sambungnya.