Calon Kepala Daerah yang Diusung PDIP di Maluku Utara Tergantung Ini

Avatar photo
Ketua DPD PDIP Muhammad Sinen. (kieraha.com)

Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Provinsi Maluku Utara belum memastikan bakal calon kepala daerah yang akan maju Pemilu 2024. Sikap politik ini baru akan ditentukan setelah Pileg dan Pilpres.

Ketua DPD PDIP Maluku Utara Muhammad Sinen mengemukakan, partainya sejauh ini belum membuka ruang untuk pembahasan bakal calon kepala daerah yang diusung.

“Sebab kita masih terfokus pada Pileg. Untuk calon kepala daerah kedepan sangat tergantung dari hasil Pileg,” jelasnya, begitu disambangi kieraha.com, Senin kemarin.

Pria yang akrab disapa Ayah Erik itu menyatakan, perolehan kursi Pileg 2024 akan sangat menentukan siapa bakal calon kepala daerah yang diusung oleh PDIP.

BACA JUGA PDIP Maluku Utara Target Kuasai Parlemen di Pileg 2024

“Nanti kita lihat, kalau popularitas kader PDIP tinggi pasti diusung. Dan kita sudah sepakat, kalau partai memenuhi syarat untuk mengusung sendiri maka otomatis harus kader. Tetapi kalau tidak mencukupi harus kerjasama (koalisi) dengan partai lain,” lanjutnya.

Meski begitu, ia tak menampik kader terbaik PDIP yang bakal diusung pada Pilkada nanti.

Akbar Amin

Ikuti juga berita tv kieraha di Google News