Komoditas Pala dan Cengkih Maluku Utara Didorong ke Pasar Eropa

Avatar photo
Muhammad Rizal Ismail. (Kieraha.com)

Dinas Pertanian Provinsi Maluku Utara berencana mendorong komoditas pala, cengkih dan kopra ke pasar internasional di Eropa. Ini dilakukan untuk menguatkan ekonomi lokal.

“Rencana ini akan kami wujudkan melalui program Gerakan Orientasi Ekspor untuk Rakyat Sejahtera atau Gosora,” kata Kepala Dinas Pertanian Muhammad Rizal Ismail, kepada kieraha.com, Minggu 13 September.

Ia mengatakan langkah awal dari rencana ini, komoditas pala yang menjadi prioritas utama yang didorong ke pasar internasional tersebut.

“Untuk mewujudkan program ini, kami akan memulai dengan melakukan pendampingan dan pembinaan terhadap para petani pala dalam peningkatan produksinya,” ujar Rizal.

Menurutnya, target ekspor ini dimulai pada 2021 mendatang langsung dari Maluku Utara.

Irawan Lila
Author