Foto keberadaan Gisella Anastasia atau Gisel di Kota Ternate beredar luas di kalangan warga netizen Maluku Utara.
Pose Gisel dalam foto dengan latar Danau Ngade, Pulau Maitara dan Tidore dari lereng Bukit Gamalama, Kelurahan Ngade, Ternate Selatan ini bersama tiga orang rekan selebgram.
BACA JUGA Eksplore Bawah Laut Ternate Bagian Dua
Mereka diantaranya adalah Karen Vendela. Foto tersebut banyak dibagikan di media sosial Facebook dan WhatsApp menjelang buka puasa Ramadan, Minggu 10 April 2022.
Kedatangan Gisel bersama tiga artis ibu kota ini diinformasikan untuk mengeksplore keindahan alam dan potensi wisata di kota pulau kecil bulat kerucut tersebut.
Salah satu netizen yang membagikan foto ini pun menawarkan kepada Gisel dan rekannya untuk mencicipi papeda, kuliner khas Maluku Utara dari bahan ubi kayu (kasbi) dan sagu. *