Pemkot Ternate berhasil mendapatkan penghargaan dalam Perencanaan Pembangunan Daerah atau PPD dengan kategori predikat terbaik pertama se Maluku Utara tahun 2023.
Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Gubernur Abdul Gani Kasuba kepada Pemkot Ternate melalui kegiatan Musrenbang RKPD 2024, di Hotel Sahid Ternate, Jumat kemarin.
Kepala Bappeda Provinsi Maluku Utara M Sarmin Soleman menyebutkan, penghargaan yang diberikan ini dinilai berdasarkan kualitas dokumen perencanaan pembangunan Kabupaten Kota se Maluku Utara melalui kegiatan PPD 2023.
“Dari 10 Kabupaten Kota, Ternate berhasil meraih predikat terbaik pertama dengan skor nilai 6,98,” jelas Sarmin, Jumat, 28 April 2023.
Ia mengatakan Kota Ternate mendapat penghargaan predikat dokumen perencanaan terbaik yang dilihat dari konsistensi dan realisasi yang dilakukan oleh Pemkot setempat.
Ia berharap, Pemerintah Kabupaten dan Kota di Maluku Utara dapat terus memperkuat dokumen perencanaan agar aspirasi masyarakat bisa tercantum dalam Musrenbang tahun depan.
Sarmin menambahkan, meski dokumen perencanaan Pemerintah Kota Ternate sudah membaik, tetapi kedepannya diminta agar tetap fokus pada isu-isu perkotaan.
“Kota Ternate ini angka kemiskinan cukup rendah, tetapi masih ada sisi lain yang kami mencoba untuk lakukan perbaikan, utamanya pada pelayanan publik,” lanjutnya.
Kepala Bappelitbangda Kota Ternate Rizal Marsaoly menyampaikan apresiasi atas penghargaan yang diberikan. Ia mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Pusat maupun Provinsi yang telah memberikan penghargaan ini.
BACA JUGA Dispar Ternate Ajak Masyarakat Kelola Tempat Wisata
“Penghargaan yang didapatkan ini dinilai dari aspek perencanaan dan kinerja. Tentunya capaian ini semua berkat kerja keras semua pihak dan seluruh elemen masyarakat yang telah ikut memberikan dukungan,” katanya.
Ia berharap, adanya predikat ini paling tidak Ternate sudah bisa menjadi contoh bagi Kabupaten Kota yang lain di Maluku Utara sebagaimana harapan Bappeda Malut.
Yadi Ismail