Kader Institusi Masyarakat Pedesaan (IMP) atas nama Amina Muhammad dari Kelurahan Sirongo Folaraha, Kecamatan Tidore Utara, Kota Tidore Kepulauan, mewakili Provinsi Maluku Utara ke ajang nasional dalam penetapan apresiasi bagi Tenaga Lini Lapangan, di Semarang, Jawa Tengah, Sabtu, 29 Juni 2024.
Amina Muhammad terpilih menjadi kader IMP terbaik 2024 dan mewakili Maluku Utara berdasarkan SK Kepala P2KBP3A Perwakilan Malut Nomor: 168/BL.01/J/2024.
Ketua TP PKK Kota Tidore Kepulauan, Safia Ali Ibrahim menyampaikan kebanggaannya atas prestasi Amina Muhammad yang telah mengharumkan nama Tidore Kepulauan.
“Rasa bangga dan apresiasi saya berikan kepada Ibu Amina Muhammad yang telah berjuang, sehingga dapat membawa nama Kota Tidore Kepulauan sampai ke tingkat nasional,” ucapnya.
Abd Rasyid Abd Latif, Kepala Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (P2KBP3A) Kota Tidore Kepulauan menambahkan, Amina Muhammad terpilih sebagai kader IMP terbaik dari Maluku Utara setelah bersaing dengan para kader dari 10 Kabupaten Kota se Provinsi Malut.
“Dalam seleksi yang ketat ini alhamdulillah Ibu Amina Muhammad yang terpilih dan mewakili Malut,” sambungnya. *