Korps Alumni HMI Siap Kolaborasi dengan Nahkoda Baru Tidore

Avatar photo
Staf ahli walikota saat membuka kegiatan HMI di Tugulufa Tidore, Minggu 9 Februari 2025/dok humas/kieraha.com

Himpunan Mahasiswa Islam bersama Korps Alumni HMI Kota Tidore Kepulauan menggelar jalan santai dan senam bersama, di kawasan wisata Tugulufa, Minggu 9 Februari 2025.

Kegiatan olahraga tersebut dalam rangka peringatan hari jadi HMI yang ke-78 Tahun 2025.

Hadir Wakil Walikota Terpilih Kota Tidore Periode 2025-2030, Ahmad Laiman dan Abdul Hakim Adjam selaku Staf Ahli Walikota Bidang Ekonomi Pembangunan dan Keuangan.

Mewakili Sekda Tidore, Abdul Hakim menyampaikan, Pemerintah Daerah menyambut baik kegiatan positif yang dilakukan oleh organisasi yang ada di Kota setempat. Ini dengan harapan dapat berkolaborasi dan bekerjasama dalam membangun Tidore yang lebih maju.

Ia berharap, kegiatan olahraga ini dapat terus dilakukan untuk tahun-tahun kedepannya.

“Supaya terjalin silaturahmi dan kekompakan demi membangun Tidore,” lanjutnya.

Koordinator Presidium KAHMI Anwar Bachtiar menyatakan bahwa Korps Alumni HMI Tidore siap menjadi mitra strategis Pemerintah Kota setempat.

“Kami menyampaikan terima kasih atas dukungan yang diberikan oleh Pemerintah Kota Tidore Kepulauan sehingga kegiatan yang dilaksanakan berjalan aman dan lancar,” ujarnya.

Anwar juga menyampaikan selamat kepada Muhammad Sinen dan Ahmad Laiman (Ayah Erik-Abang Leman) sebagai Wali Kota dan Wakil Walikota Terpilih Tidore Kepulauan Periode 2025-2030.

“Mudah-mudahan dengan nahkoda baru ini bisa membawa perubahan yang lebih baik untuk Tidore,” sambungnya.

Kegiatan jalan santai dan senam bersama yang diakhiri dengan pembagian doorprize ini diikuti oleh ASN lingkup Pemkot Tidore, pengurus dan anggota KAHMI, serta warga masyarakat. *