Upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional ke116 di Kota Tidore Kepulauan, berlangsung khidmat dan lancar. Upacara yang dipimpin langsung oleh Wali Kota Capt H Ali Ibrahim selaku Inspektur Upacara ini berlangsung di Halaman Kantor Walikota Tidore, Senin 20 Mei 2024.
Wali Kota Tidore Kepulauan dua periode itu menyampaikan, sejarah kebangkitan bangsa Indonesia tentunya berkaca pada perjuangan dan gagasan beberapa tokoh, seperti Boedi Oetomo dan RA Kartini.
“Kedua tokoh ini memberikan inspirasi penting bagi sumbu-sumbu kecil, yakni para kaum muda embrio bangsa, yang perlahan menjadi nyala berkobar yang kemudian kita kenal sebagai pergerakan kebangkitan nasional, kaum muda berpendidikan yang tidak kehilangan identitas ke-Indonesiaannya,” tutur Ali, saat membacakan sambutan Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Ari Setiadi.
Ali menyebutkan, berangkat dari sejarah tersebut, saat ini dengan pencanangan percepatan transformasi digital nasional oleh Presiden Joko Widodo, menjadi fase kebangkitan kedua yaitu kerja bersama dari seluruh komponen bangsa telah menggerakkan roda transformasi dengan pasti.
“Hasil demi hasil bisa mulai dinikmati, dari kalangan perkotaan sampai pedesaan, di seluruh penjuru Tanah Air. Kebangkitan kedua ini merupakan momen terpenting bagi kita, sehingga kita harus menatap masa depan dengan penuh optimisme, kepercayaan diri, dan keyakinan,” lanjutnya.
Diakhir sambutan tersebut, Menkominfo berpesan, untuk tidak berjalan lamban, karena berkejaran dengan waktu, seluruh potensi sumber daya alam, bonus demografi, potensi transformasi digital, menjadi modal dasar menuju Indonesia Emas 2045 di momen Harkitnas ini.
Adapun petugas yang bertindak selaku pembaca doa pada Upacara Harkitnas 2024 ini, Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan Tidore H Endi Safari, Pembaca UUD 1945 Kadis Kominfo Kota Tidore Asis Hadad, dan Perwira Upacara Sekretaris Dinas Kominfo M Iqbal Japono.
Sementara Komandan Upacara Kabid Peternakan Dinas Pertanian Tidore Khatab Adjam dan Pengibar Bendera Purna Paskibraka Kota Tidore dari Madrasah Aliyah Negeri 2 Kota Tidore. *