Gus Yaqut Tegaskan Partai PKB Solid Dunia Akhirat

Avatar photo
Gus Yaqut dan Gus Imim saat pertemuan di Jakarta. (Istimewa)

Ketua DPP Partai Kebangkitan Bangsa, Yaqut Cholil Qoumas membantah keras adanya isu Musyawarah Luar Biasa atau MLB yang belakangan menjadi perbincangan publik.

Gus Yaqut memastikan PKB di bawah kepemimpinan Abdul Muhaimin Iskandar atau Gus AMI hingga saat ini solid dan tidak ada masalah apapun di internal partai.

BACA JUGA Tauhid Soleman dan Jasri Usman Dilantik Pimpin Ternate 26 April

“Kita enggak ngerti, siapa itu yang ngomong. Yang jelas saya ini ke sini (ke Kantor DPP PKB) kan berarti solid. Ini menunjukkan kalau PKB ini tidak ada apa-apa,” sebut Gus Yaqut, di Kantor DPP PKB, Jakarta, Senin 19 April.

Menteri Agama itu meminta semua pihak agar menyaring setiap informasi yang beredar. Tidak menerima mentah-mentah informasi MLB PKB. Informasi yang beredar terkait ini tak dapat dipertanggungjawabkan.

Gus Yaqut bahkan mempertanyakan adanya aktor intelektual di balik isu MLB tersebut yang belakangan muncul, hingga menimbulkan polemik di internal Partai PKB.

“Siapa yang dorong? Kader yang mana? Kan harus dicek dulu. DPC, DPC mana? Benar enggak itu DPC, jangan-jangan DPC yang dibikin. Ya kan,” ujarnya.

Ketua PKB yang membidangi Pertahanan dan Keamanan itu mengaku sudah berkomunikasi dengan salah satu nama yang diduga memantik isu tersebut.

“Saya tidak tahu itu suara dari mana, dan saya sudah tanya. Dan dia mengklarifikasi, dia enggak pernah bicara itu,” lanjutnya.

Gus Yaqut menegaskan bahwa PKB di bawah kepemimpinan Gus AMI telah menorehkan prestasi yang cukup baik. Baik di kancah perolehan kursi parlemen dan pemerintahan.

Atas dasar itu, Gus Yaqut mengaku geram saat ada segelintir pihak justru mencoba mengganggu soliditas PKB.

PKB ini partai paling solid dunia akhirat. Saya ngobrol dengan Cak Imin biasa saja. Ini yang publik tidak tahu, kok tiba-tiba dikesankan seolah-olah saya ini ada masalah atau sedang membuat masalah, enggak ada, wong PKB kompak,” sambungnya. **

Asmul Yuben