36 Anggota Paskibraka Kota Tidore Dikukuhkan

Avatar photo
Suasana pengukuhan Anggota Paskibraka Kota Tidore Kepulauan Tahun 2023, di Aula Sultan Nuku, Kantor Walikota Tidore Kepulauan, Senin 14 Agustus 2023. (dok humas)

Sekretaris Daerah Kota Tidore Kepulauan Ismail Dukomalamo mengukuhkan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka atau Paskibraka dalam Upacara Pengukuhan Paskibraka Kota Tidore Kepulauan Tahun 2023, di Aula Sultan Nuku, Kantor Walikota Tidore Kepulauan, Senin 14 Agustus 2023.

Dalam rilis yang diterima kieraha.com, Sekretaris Daerah bertindak sebagai Pembina Upacara, kemudian yang membacakan Pengantar Pengukuhan Kepala Badan Kesbangpol Kota Tidore Kepulauan Marsaid Idris, Purna Paskibraka Kota Tidore Kepulauan Rizky Wahyudi Paputungan selaku Perwira, dan Komandan Upacara Nur Aila.

Ucapan selamat disampaikan Ismail kepada Anggota Paskibraka setempat. Ia mengimbau kepada seluruh anggota pasukan pengibar agar selalu mempersiapkan diri, dalam rangka menunaikan tugas pada upacara peringatan HUT Kemerdekaan RI ke 78 pada 17 Agustus 2023.

Ismail juga berterima kasih kepada orang tua anggota Paskibraka, pelatih, dan pihak sekolah yang telah memberikan dorongan serta motivasi kepada anak didiknya.

“Terima kasih turut kami sampaikan kepada para orang tua, para pelatih, pendamping dan pihak sekolah atas segala usaha serta kesabaran dalam membimbing putra putri terbaik Kota Tidore Kepulauan selama proses latihan. Apabila selama proses pelatihan berlangsung terdapat kesalahan ataupun kekeliruan, semoga dapat dijadikan pelajaran untuk maju lebih baik lagi di masa yang akan datang,” tambahnya. *